Friday, July 18, 2008

Love Short Message



Gallo senang meninggalkan pesan-pesan singkat.
Pagi itu mommy mendapati sebuah pesan tertempel di monitor komputer. Tertulis “ papi janji ngasih gallo Rp. 5.000 “ hi…hi…hi.. Pasti papi janji akan menambahi uang jajan untuk Gallo tuch…. :-D
Menulis pesan singkat sangat efektif lho.. pesan yang ditulis dan ditinggalkan untuk penerima pesan akan tetap terbaca walaupun si penulis maupun si penerima tidak saling bertemu. Selain itu sebagai pengingat yang jitu siapa tahu isi pesan tidak segera bisa dipenuhi, he..he..he...
Gallo kerap menempelkan kertas post it berisi pesan-pesan singkat untuk orang serumah. Biasanya ditempel di kaca rias, meja belajar, meja kerja atau di daun pintu.
Waktu Mommy tugas kantor ke luar daerah, didepan pintu kamar tidur tertempel kertas bertuliskan : “ pesawat mommy mendarat jam 18.00 “.
“ biar papi nggak lupa jemput mommy…” alasannya waktu ditanya simbah putri kok ada tempelan kertas di pintu.
Di kaca rias mommy, Gallo seringkali menuliskan kata I love You, Mom… berikut dengan sebuah gambar seorang gadis berambut panjang sedang mengedipkan sebelah matanya, hasil coretan tangan Gallo.
Lain kesempatan ada note bertuliskan , “ selamat makan papi… I love you..” di atas sepiring nasi goreng sosis hasil buatan Gallo berkolaborasi dengan yu Sumilah.
Papi surprise banget menerima kejutan dari Gallo, celingukan cari pembuatnya tapi nggak ada di dalam rumah.
“ main sepeda ke balai budaya pak…” lapor yu Sum.

Perasaan senang dan terharu selalu menyeruak acap kali membaca note-note singkat dari Gallo. Bentuk perhatian dan cintanya kepada orang tua dia limpahkan melalui catatan singkat yang bagi mommy dan papi sangat berarti.
Bahkan kalau Gallo ‘kelamaan’ nggak ngasih note , mommy sering mencari-cari dan melongok beberapa tempat yang mungkin disinggahi tempelan kertas Gallo.
“ nyari apa mom…” tanya Gallo ketika mommy bongkar-bongkar tas sekolah, siapa tahu ada kertas berbentuk hati di antara tumpukan worksheet dari sekolah yang belum ditempel.
“ yeeeee…” dengan riang serasa mendapat harta karun, teriakan mommy menggema.
Gallo tersenyum geli.
Mommy mencium pipi Gallo.
“ sini aku tempel dulu…” secarik kertas bergambar 2 gadis yang sedang berangkulan, dibawah gambar tertera nama masing-masing gadis. Gallo & Nadjwa. Diikuti sebuah kalimat “ we love you, mom & dad “
Ada air mata yang mengambang dipelupuk mata mommy……..