Thursday, May 29, 2008

Menuju Lomba Paduan Suara

Inilah kesibukan peserta lomba paduan suara Budi Mulia yang didampingi guru pembimbing dan para orang tua murid... :-D

Telepon tugas 
 Pagi-pagi tante Dewi mamanya Fira sudah telpon mommy.
" jeng... piye nich jadi berangkat jam berapa..?"
Mommy terlihat garuk-garuk kepala, akhir bulan ini kesibukan mommy banyak banget.
Semalam saja baru pulang ke rumah agak larut. Kerja lembur Tim Anggaran.
" hallo jeng... masihkah disitu..." suara tante Dewi mengagetkan.
" jam 11 ya.. aku tak ke kantor dulu.." sahut mommy.
" kita punya tugas dandanin anak-anak, trus tim supporter di JEC ya.. " pesan tante sebelum menutup telpon.

Kesibukan di ruang musik
Jam 11.30 wib mommy sampai ke ruang musik.
Tiga cewek centil terlihat sedang asyik dibedaki tante Dewi.
" hai mom..." seru Gallo senang.
Mommy segera mengeluarkan alat make up dan terlihat mulai sibuk membantu Gallo dan teman-temannya berdandan.



Wow... semua anak terlihat cantik-cantik dengan pakaian baru mereka. 3 girls makin centil saja..!!!


3 girls


Usai didandanin, take voice lagi, 2 lagu wajib dan pilihan. Duch.. terharunya melihat semangat dan kekompakan mereka.
Sebelum berangkat, berdoa bersama, memohon kepada Allah  semoga diberikan lindunganNya dan kelancaran jalannya lomba.
Sekali lagi foto bareng. cheeseeeee....





Berangkat ke Jogja Expo Center (JEC) , tepat pukul 12.30 wib sampai di lt 2 gedung pertemuan tempat lomba paduan suara Kompas Gramedia Fair 2008 di laksanakan.

Supporter harap tenang
Wow... ternyata aturan pelaksanaan lomba ketat banget, terutama untuk penonton.  Selama di dalam ruang dilarang menimbulkan bunyi di karenakan akan mengganggu konsentrasi peserta lomba , HP wajib dimatikan, dilarang bercakap-cakap, makan dan minum bahkan balita yang hendak ikut masuk bila nantinya akan mengganggu konsentrasi peserta lomba hanya diperbolehkan menonton lewat layar TV yang disediakan di luar ruangan lomba. Selain itu dilarang mengambil gambar baik foto maupun video.
Sebagai wujud kompensasinya panitia akan menyerahkan foto dan video hasil lomba ke masing-masing sekolah peserta.
Syukurlah, tadi mommy sempat mengabadikan beberapa gambar dan video saat di sekolah.

Angka 16
Kelompok paduan suara Budi Mulia 2 asuhan ms. Hid ini mendapat nomer urut peserta 16. Gallo dan semua teman-temannya di karantina dulu di ruang peserta.
Mommy dan semua supporter segera digiring masuk ke ruang lomba.
Satu per satu kelompok peserta tampil di depan juri dan pendukungnnya dengan penampilan terbaik mereka.
Ketika peserta no. 16 di panggil oleh pembawa acara, semua pendukung Budi Mulia 2 pasti segera komat-kamit berdoa. Sedari tadi saja mommy sudah khusyu' memanjatkan permohonan kepadaNya, sesekali malah saling menggenggam tangan dengan ms. Hid.

Penampilan terbaik Budi Mulia Dua
Alhamdullilah, puji syukur kepadaMu ya Allah,  group paduan suara dengan nomer peserta 16 ini tampil dengan prima. Tampilan mereka memukau banyak orang, applause panjang diberikan, senyum manis tak lepas dari bibir anak-anak BMD, mommy yakin mereka juga bangga dengan penampilan terbaik mereka.
Satu per satu anak-anak berjalan menuju pintu keluar setelah memberi penghormatan akhir kepada juri dan penonton.
Rasa-rasanya mommy pingin menangis, haru dan bangga melihat penampilan Gallo dan teman-temannya. Jerih payah mereka latihan tiap hari benar-benar terbayarkan dengan indahnya alunan lagu yang mereka nyanyikan.
Mommy dan teman-teman segera menyusul keluar ruangan.
Ms Hid mengumpulkan mereka, mengucapkan doa syukur bersama dan di akhiri dengan sorak gembira.
Alhamdullilah, semua acara berjalan lancar. Mereka semua sudah memberikan penampilan terbaik, semoga hasil yang mereka raih nanti akan sangat menggembirakan. Amien...